Puisi - Pongah

Apabila bisa ular tak lagi membunuh
Apa arti serangga beracun yang hanya membuat demam,
Jika gemerlap lampu terang mengundang senang
Apa arti kunang terbang dalam petang,
Pecut sudah menyentuh kalbu
Sakitnya pun telah berlalu
Semua tak mempan lagi
Gemuruh guntur ia anggap torempet tahun baru
Tanah longsor ia anggap gundukan roti
Badai dahlia ia anggap skenario ftv
Ia hidup bersama lumpur, namun besar menjadi batu
Tak mau dikata..
Ia mantap berkeluh kesah
"Semua orang telah bersalah"
Hingga tak satu pun berani jadi pengarah
Tak mau dikata..
Busung dada hati pongah
"Zaman ini telah bersalah"


- Mendung, Angin dan Sengon. :v

Comments