Puisi - Makhluk Tanda Tanya
Sesulit inikah semesta
Aku memahami langit beserta yang ada di mataku
Namun tak pernah ku tembus keraguan di balik itu
Mengerti bintang dan rembulan hanyalah hiburan
Tak pernah kugapai kepastian-kepastian
Hati telah ku peras untuk membasahi setiap tapak kaki la kering meronta ingin Tuhan
Tapi rasa penasaran selalu memenggalnya
la mati, Tuhan menghidupi kembali
Meski matahari berulang kali melintasi alis
Gunung-gunung menusuk tajam retina
la yang berkuasa atas ke'aku'an
Memeras meremas remuk apa yang terlintas
Manusia adalah makhluk pemikul tanda tanya
Sampai tiba waktunya
Detik-detik yang berserakan dikumpulkan
la dapat menggambar derita dan duka
Pun juga suka dan bahagia
08 Ramadan 1440
Diterbitkan di Pena Sastra
Aku memahami langit beserta yang ada di mataku
Namun tak pernah ku tembus keraguan di balik itu
Mengerti bintang dan rembulan hanyalah hiburan
Tak pernah kugapai kepastian-kepastian
Hati telah ku peras untuk membasahi setiap tapak kaki la kering meronta ingin Tuhan
Tapi rasa penasaran selalu memenggalnya
la mati, Tuhan menghidupi kembali
Meski matahari berulang kali melintasi alis
Gunung-gunung menusuk tajam retina
la yang berkuasa atas ke'aku'an
Memeras meremas remuk apa yang terlintas
Manusia adalah makhluk pemikul tanda tanya
Sampai tiba waktunya
Detik-detik yang berserakan dikumpulkan
la dapat menggambar derita dan duka
Pun juga suka dan bahagia
08 Ramadan 1440
Diterbitkan di Pena Sastra
Comments
Post a Comment